Karya Bercerita - Hai Guys, kali ini kita akan sama-sama membahas Flat Desain dan Trend Masa Kini mengenai salah satu model atau design type bahasa kerennya yaitu flat design. nahh kalian semua jelas sudah tau kan model desain yang saat ini sedang naik daun. di poster-poster pinggir jalan sampai website-website dan juga logo perusahaan mereka sangat senang dengan desain yang model flat ini.
Nah, buat kalian yang belum paham mengenai apa itu flat
design?, atau mungkin ingin memahami lebih dalam mengenai desain flat ini dan apa
jenis desain yang bertolak dengan desain flat ini? tenang, semuanya akan kita
bahas di artikel ini.
owh iya salah satu contoh blog yang mengusung flat design
ini adalah blog yang sedang kalian kunjungin ini....
Tapi sebelumnya dari mana sih sebenarnya desain flat ini?
Dan mengapa kita melihatnya di Web? Seperti apapun dalam desain , mengetahui
di mana gaya atau teknik berasal dan sejarah di balik itu. oke, mari kita
telusuri apa dan bagaimana desain flat berkembang , pengaruhnya dari periode desain
sebelumnya , dan bagaimana desain datar menjadi begitu populer saat ini .
Apa itu "Flat" ?
Pertanyaan yang sering dilontarkan mungkin "Apa itu
desain flat?". Bagi kita yang belum pernah mendengar istilah, "Flat" terutama
istilah yang diberikan dengan gaya desain yang mana elemen ini kehilangan jenis, karakter, dan
gaya yang tadinya membuat mereka tampak seolah-olah terangkat dari halaman
alias timbul. Dengan katalain karakter seperti bayangan , gradien , tekstur , dan
eleman lain dari desain untuk membuat objek terasa tiga dimensi semua dihilangkan.
Sejak kapan desain datar atau flat design itu muncul ?
Cikal bakal Flat itu berasal dari The Swiss Style ( kadang
disebut International tipografi Style ). desain ini adalah desain yang lumayan
dominan sepanjang tahun 1940-an dan 1950-an yang berasal dari negara Swiss.
Flat Design adalah Desain yang mengusung bentuk simple
dengan membuang segala bentuk effect gradasi,bayangan,glossy dan lain-lain.
Sehingga yang tampil adalah bentuk flat simple dan perpaduan warna yang memanjakan mata.
Para Graphic designer di dunia menilai ini adalah suatu kemunduran desain karena
tidak memanfaatkan segala fitur didalam software desain dimana sekarang
semuanya bisa dilakukan bahkan menyerupai bentuk asli (realism design).
Jika diamati kembali kita seperti kembali ke zaman lampau
dimana segala bentuk desain itu simple/sederhana, karena pada zaman itu fitur
yang disediakan software desain grafis masih sedikit dan terbatas. Menurut survei
dari beberapa orang, kebanyakan dengan mereka memang suka dan juga ada yang mulai
suka dengan desain yang flat ini. Selain itu saat ini mayoritas orang lebih
menyukai apa yang simple dan dengan warna yang "ngejreng" alias cerah,
artinya dalam segi pembuatan, dan juga sampai kepada membaca desain tersebut sangat mudah dan
sederhana, namun tetap elegan dan menjaga estetika dari desai tersebut.
Perkembangan Logo Flat Microsoft Windows
Metro UI windows 8 merupakan awal salah satu contoh flat
design yang di keluarkan Microsoft dan menjadi salah satu pelopor boomingnya flat
design di dunia. Tampilan yang simple dan berbeda sekali dari Windows sebelumnya
(windows 7) dan juga platform lainnya seperti Mac OS milik Apple sang kompetitor
terkuatnya.
Microsoft bukan hanya merubah tampilan OS (operating system)
nya saja tapi juga pada logo perusahaan nya dimana logo microsoft sekarang
terlihat simple dan pastinya mengusung flat design. dan jika diamati lebih dalam
lagi perubahan logo pada Microsoft ini seperti kembali ke desain awalnya.
Perkembangan Desain Flat Mac OS.
Perkembangan flat design ternyata bukan hanya sebatas
microsoft saja. namun silahkan kalian amati perkembangan desain sang kompetitor
microsoft aliat Mac OS dimana mereka juga membuat desain logo Apple yang semula
terkesan 3D dan sekarang menjadi flat/datar mengikuti trend saat ini.
Perkembangan Desain Flat Pada Logo Google
Setelah beberapa perubahan logo ke desain flat diatas,
google pun tak ketinggalan untuk ikut merepresentasikan dan memeriahkan menggunakan flat
design ini, contohnya seperti semua jenis logo produk google seperti, google maps,
youtube, Gmail dan lain sebagainya berupah tampilannya menjadi lebih simpel.
Okee guys, itulah beberapa penjelasan singkat mengenai apa
itu desain flat, bagaimana sejarah perkembangannya. dan juga beserta contoh
konkretnya namun, sebenarnya banyak sekali perusahaan besar yang mulai ikut
merubah segala desain produknya menjadi flat, alias kekinian untuk mengikuti trend
perkembangan jenis desain grafis, yang juga telah ku paparkan pada artikel
sebelumnya,
untuk itu bagi kalian yang ingin memahami lebih mengenai
desain flat yang sangat simpel dan juga enak dilihat ini, tips dariku adalah
silahkan kalian mengamati logo-logo dan desain apapun itu misaal aplikasi di hp kalian
yang sudah kekinian dengan flat designnya, dan kemudian amati lalu tiru,
lama-kelamaan kalian akan menjadi lebih paham dalam membuat desain jenis ini.
Sekian dariku, Semoga bermanfaat selamat dan semangat dalam
berkarya untuk negeri....!
11 comments
wah bermanfaat nih gan
Mantep nih bermanfaat banget gan.
Saya suka Flat Desain, tapi ga punya bakat desain. Cari yang gratisan juga susah dan yang berbayar harganya aga mahal.
Emang saya lebih suka desain flat kya gini gan
Hmm...gitu ya, baru tahu kalau sekarang ngetrendnya flat design
keren banget min desain gambarnya, kalau ada tutorial softwarenya boleh juga nih atau buatnya pakai corel atau aplikasi apa? soalnya saya melihat banyak situs besar juga menggunakan model flat desain ini
aku juga kalo lagi design banner gitu sukanya pake warna flat gan krn lebih menarik dan kekinian gitu hehe
mantap buat pembelajaran desain
anak muda banget nih
Mantap gan, saya juga lagi belajar flat design dengan photoshop. BTW atau ngomong-ngomong templatenya juga bagus gan salut :-d
sangat bermanfat sekali gan .ane jadi tau tentang flat
EmoticonEmoticon